Pondok Pesantren Tanbihul Ghofilin mengadakan pembukaan akhirussanah yang ke 39 di Gedung Auditorium pada Selasa, 30 Januari 2024. Acara ini dihadiri oleh para masyayikh, santri pondok pesantren, santri TPQ dan walinya.
Grand Opening ini sebagai awal dari serangkaian agenda akhirussanah selanjutnya, Dimana hari selanjutnya dilanjutkan dengan tes madrasah diniyah baik tertulis maupun lisan, imtihan, musabaqoh, haul dzuriyah, dan acara puncak yaitu muwada’ah.
Grand Opening dibuka dengan pembacaan ummul kitab kemudian dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Alqur’an. Gema Indonesia Raya dan Mars Tanbihul Ghofilin yang dipimpin oleh tim Paduan suara putri, menambah semangat dan kecintaan terhadap tanah air dan almamater pondok pesantren.
Sambutan disampaikan oleh kepala madrasah diniyah, beliau KH. Mabrur. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa akhirussanah ini sebagai ajang pembuktian kepada orang tua di rumah akan pencapaian di pondok pesantren.
Kemudian mauidloh hasanah di sampaikan oleh pengasuh pondok pesantren, KH. Muhammad Chamzah Hasan, S. Pd. I. Beliau berpesan kepada para santri untuk memberikan yang terbaik kepada orang tua dan semoga para santri bisa berfastabiqul khoirot. Pemukulan bedug yang dilakukan Abah Chamzah adalah tanda peresmian akhirussanah tahun 1445 H.
Acara terakhir ialah pembacaan doa, yang dipimpin oleh KH. Ahmad Sopawi.
@isna